Home Milenial Film 'Rumah Merah Putih' Memberi Kesejukan pada Nilai Persatuan Indonesia

Film 'Rumah Merah Putih' Memberi Kesejukan pada Nilai Persatuan Indonesia

Jakarta, Gatra.com - Film "Rumah Merah Putih" menceritakan keseharian penduduk Nusa Tenggara Timur (NTT). Menjadi salah satu film Indonesia yang menyoroti keluh kesah masyarakat Indonesia yang hidup di daerah perbatasan negara.

"Saya melihat rasa cinta tanah air yang luar biasa di kehidupan anak NTT. Dalam keadaan apapun, mereka tetap mencintai Indonesia. Saya senang bisa berkesempatan melibatkan anak-anak yang hidup di perbatasan di film ini," ungkap sutradara film tersebut, Ari Sihasale ketika ditemui saat film screening "Rumah Merah Putih" di Epicentrum XXI, Kuningan, Jakarta Selatan, Senin (17/6).

Selain itu, produser film, Nia Zulkarnaen berujar, dari film ini, kita dapat belajar dari kisah anak NTT tentang bagaimana menjaga rasa cinta tanah air. Menurutnya, tahun ini menjadi momen paling tepat untuk menampilkan film kebangsaan. Terutama sebagai penyejuk hati Warga Negara Indonesia (WNI).

Pemeran karakter Farel dalam film Rumah Merah Putih, Petrick Rumlaklak (13) merasa sangat bersyukur terlibat dalam proyek seni tersebut karena kontennya sangat bermanfaat untuk seluruh penduduk Indonesia.

"Saya juga sangat senang dengan film ini NTT bisa lebih dikenal orang," ujarnya saat hadir di acara yang sama.

Selain Petrick, pemeran karakter utama lainnya, Amori De Purivicacao yang memerankan Oscar Lopez juga merasa sangat senang bisa dilibatkan dalam film "Rumah Merah Putih". Menurutnya, film ini merupakan pemberian spesial Amori kepada keluarganya.

Film yang diperankan oleh Pevita Pearce, Shafira Umm, Yama Carlos, Abdurrahman Arif, Dicky Tatipikalawan, Calvin Petrus, dan Antonio Do Rosario akan tayang di seluruh bioskop Indonesia pada 20 Juni 2019. Sementara tayangan perdananya sudah dilakukan pada 15 Juni 2019 di Kupang, NTT.

267