Home Gaya Hidup Berkah Libur Lebaran, Tingkat Okupansi Hotel 70 Persen

Berkah Libur Lebaran, Tingkat Okupansi Hotel 70 Persen

Karanganyar, Gatra.com-Pengusaha perhotelan di kawasan wisata Tawangmangu Karanganyar Jateng menerima margin optimal pada libur lebaran tahun ini. Tingkat hunian rata-rata meningkat sampai 70 persen.

Penasehat Persatuan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Karanganyar, Karwadi mengatakan peningkatan hunian hotel atau okupansi mulai terasa pada H+3 Idul Fitri 2022.

"Pada hari pertama dan kedua Lebaran, sepi, namun mengalami peningkatan okupansi pada H + 3 hari Raya Idul Fitri 2022 sampai akhir pekan ini," ucap Karwadi, Jumat (6/5).

Karwadi mengatakan sepinya wisatawan di hari pertama dan kedua karena warga masih bersilaturahmi bersama keluarga. Sehingga belum check in. Namun, mereka sudah booking kamar pada jauh-jauh hari. Berdasarkan catatannya, terdapat 100 lebih penginapan dan hotel kelas melati sampai berbintang di Tawangmangu dan Ngargoyoso. Semuanya menerima berkah dari libur lebaran kali ini. Biasanya, para wisatawan menginap dua hari satu malam. Mereka berwisata ke sejumlah obyek di lereng Lawu.

Dia menuturkan kenaikan tingkat hunian hotel cukup signifikan jika dibandingkan dengan dua tahun terakhir. Pada 2021, okupansi rata-rata 10 persen.

Mengenai harga sewa kamar, Karwadi mengungkapkan cukup bersaing. Pengusaha dianggap wajar menaikkan sewa kamar. Meski demikian, masih tersedia kamar dengan harga terjangkau.

"Yang kebagian rezeki mulai perhotelan sampai PKL," tutur Karwadi.

Sementara itu, Sales Marketing Manager Hotel Nava Tawangmangu, Dewa Satria Nur Pratama menuturkan, sejak tanggal 29 April hingga 8 Mei 2022 mendatang, hotel yang berada di lokasi wisata Tawangmangu itu fully booked. Dia menjelaskan dari 67 kamar yang ada, seluruhnya terisi.

"Pemesanan mulai dilakukan seminggu sebelum Lebaran lalu, sedangkan untuk tamu, sebagian berasal dari wilayah Jawa Tengah dan Jawa Timur,"kata Dewa.

Dewa menjelaskan untuk harga sewa per kamar,mulai dari Rp 1,2 juta untuk tipe superior. Sementara itu, untuk tipe family sekira Rp 2,5 juta.

1241