Home Politik Boni Hargens Ungkap Hubungan Politik Identitas dan Oligarki

Boni Hargens Ungkap Hubungan Politik Identitas dan Oligarki

Jakarta, Gatra.com – Direktur Lembaga Pemilih Indonesia, Boni Hargens, menjelaskan hubungan politik identitas dan oligarki. Politik tersebut bukan murni untuk memperjuangkan agama, tetapi merupakan sandiwara oligarki.

“Politik identitas ini dalam proses elektoral. Itu sebetulnya bukan murni sebuah perjuangan identitas agama, tapi lebih kepada sandiwara yang diciptakan oleh segelintir oligarki,” kata Boni usai Diskusi Publik “Mainan Oligarki di balik Politik Identitas menjelang 2024 di Hotel Aryaduta Semanggi, Jakarta, Sabtu (12/11).

Baca Juga: Politik Identitas Kumat pada Pesta Demokrasi di Tengah Krisis

Boni menyebutkan bahwa oligarki yang ada di balik layar, sebenarnya yang menggerakkan kelompok-kelompok radikal termasuk paguyuban yang mengusung bendera agama dalam proses demokrasi.

Menurut Boni, hal ini tentu saja akan menjadi ancaman bagi ketahanan ideologi negara, Pancasila, dan demokrasi.

Baca Juga: Tolak Politik Identitas, Gus Yahya: NU Jangan Sampai Jadi Kelompok Identitas!

Boni memberikan peringatan dan mendorong masyarakat untuk mencari tahu siapa sosok penggerak gabungan politik identitas dan oligarki dan bagaimana intrik politik yang dijalankan dengan memanfaatkan agama.

“Maka ini satu alarm sesungguhnya dari Lembaga Pemilih Indonesia. Ayo kita sama-sama mencari tahu siapa mereka dan bagaimana mereka bermain di dalam memanfaatkan agama sebagai alat untuk kepentingan politik praktis,” serunya.

328