Home Olahraga PSS Turun Peringkat Usai Ditahan Imbang Persela

PSS Turun Peringkat Usai Ditahan Imbang Persela

Sleman, Gatra.com - PSS Sleman hanya mampu bermain imbang 1-1 saat menjamu Persela Lamongan dalam lanjutan kompetisi sepak bola Liga 1 di Stadion Maguwoharjo, Kamis (15/8). Atas hasil ini, PSS harus puas turun satu peringkat ke posisi lima klasemen sementara. 
 
Pelatih Kepala PSS Seto Nurdiantoro mengatakan, tensi pertandingan cukup tinggi. Tim tamu memberi perlawanan secara impresif. 
 
"Hasilnya mendapatkan satu poin. Kami syukuri. Saya minta maaf kepada suporter tidak bisa memberikan hasil yang maksimal. Tapi ini hasil maksimal yang kami raih," kata Seto, di Stadion Maguwoharjo, Kamis (15/8) malam. 
 
 
Seto menyayangkan kepemimpinan wasit. Menurut dia, wasit mudah memberikan kartu kepada PSS. Padahal beberapa pelanggaran seharusnya cukup diberi peringatan saja. 
 
Dalam pertandingan, PSS mampu unggul terlebih dahulu pada menit ke-22. Gol tercipta melalui tendangan penalti striker Yevhen Bokhashvili setelah seorang pemain belakang Persela melakukan hand ball.  Bola sepakan ke sudut kanan gawang Persela pun tak mampu dibendung kiper Dian Agus.
 
Namun hanya berselang enam menit, tim tamu langsung menyamakan kedudukan.  Pemain belakang Persela Moch Zaenuri berhasil memanfaatkan kemelut di depan gawang PSS. Pada babak kedua, tensi serangan masih tinggi. Namun tak ada gol tambahan tercipta. 
 
 
Atas hasil ini, PSS yang sebelumnya di posisi empat klasemen sementara harus turun ke peringkat lima dengan 21 poin dari 14 laga. Sementara Persela di peringkat 14 dengan 12 poin dari 13 pertandingan. 
 
Pelatih Kepala Persela Nil Maizar salut pada tim asuhannya karena telah bermain optimal di laga ini.  "Motivasi para pemain untuk menang sangat tinggi. Memang kami belum dapat menang, walaupun peluang untuk menang itu ada. Mudah-mudahan ke depan Lamongan tetap solid," ucapnya.
 
75