Home Politik Ribuan Mahasiswa Demo Didepan kantor DPRD Sumut

Ribuan Mahasiswa Demo Didepan kantor DPRD Sumut

Medan, Gatra.com – Ribuan mahasiswa dari berbagai kampus di Medan, Sumatera Utara (Sumut) menggelar aksi di depan kantor Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Sumut guna menolak Revisi Undang – Undang (UU) Komisi Pemberantasan Korupsi, Revisi UU KUHP, dan UU Pertanahan.

Mahasiswa yang memadati jalan Imam Bonjol tersebut menggelar aksi dengan membawa sejumlah spanduk dan poster berikan penolakan terhadap revisi undang – undang yang akan segera disahkan. Mahasiswa dari berbagai kampus di Medan tersebut meneriakkan bahwa sejumlah undang – undang yang akan disahkan memberikan kelemahan dalam penegakan hukum.

Ketegangan antara mahasiswa pendemo dengan pihak kepolisian tidak terelakkan. Mahasiswa memaksa masuk dan ingin membobol kawat duri pembatas di halaman gedung DPRD Sumut. Pihak Kepolisian terus berjaga dan berusaha menenangkan massa.

Hingga berita ini dikirimkan mahasiswa masih terus berorasi disepanjang jalan Imam Bonjol. Mereka meneriakkan yelyel tentang korupsi yang semakin merajalela. Mahasiswa berharap dapat masuk ke gedung dewan dan berbicara langsung dengan anggota DPRD Sumut.

Reporter: Baringin Lumban Gaol

378