Home Teknologi Bosan Tampilan WhatsApp Monoton? Ini Cara Mengubahnya

Bosan Tampilan WhatsApp Monoton? Ini Cara Mengubahnya

Jakarta, Gatra.com - Aplikasi perpesanan WhatsApp jadi salah satu yang paling banyak digunakan masyarakat di Indonesia saat ini. Tapi, apakah para pengguna WhatsApp tahu kalau ada cara mudah mengganti tema di WhatsApp tanpa menggunakan aplikasi ketiga?

Kini para pengguna tidak perlu lagi direpotkan untuk menginstal aplikasi tambahan. Sebab bisa saja aplikasi yang kalian gunakan tidaklah resmi sehingga dapat membahayakan privasi.

Seperti diulas ayovaksindinkeskdi.id bahwa penggunaan tema seperti itu-itu saja mungkin bagi sebagian pengguna merasa bosan. Namun sekarang ini para pengguna WhatsApp bisa menggantinya, sehingga akan terlihat lebih segar.

Biasanya, para pengguna perlu download GB WhatsApp apk jika ingin menggunakan berbagai pilihan tema yang keren. Tetapi untuk mengurangi risiko, whatsapp original juga menyediakan beberapa pilihan tema.

Nah pada kesempatan kali ini Gatra akan membagikan cara mengganti tema dan mengubah latar warna di WhatsApp tanpa menggunakan aplikasi pihak ketiga manapun. Lantas bagaimana caranya? Yuk simak lebih jelas.

1. Cara Mengubah Tema di WhatsApp Jadi Dark Mode (Mode Gelap)

Kini aplikasi WhatsApp sudah dilengkapi dengan tampilan dark mode atau mode gelap. Dengan fitur ini membuat tampilan WhatsApp menjadi hitam, sehingga sangat cocok untuk digunakan pada malam hari. Sebab tidak akan menyilaukan mata.

Berikut ini cara mengubah tema WhatsApp menjadi gelap tanpa menggunakan aplikasi:

- Pastikan aplikasi WhatsApp yang digunakan sudah versi terbaru

- Buka aplikasi WhatsApp

- Kemudian klik ikon titik tiga pada bagian pojok kanan atas

- Lalu pilih bagian setelan (setting)

- Lanjut pilih chat

- Kemudian pilih tema (theme)

- Setelah itu pilih gelap (dark)

- Selamat tema aplikasi WhatsApp kalian sudah di ubah menjadi dark mode (mode gelap)

2. Cara Ganti Tema dengan Foto di Galeri

Selain itu, kalian juga dapat mengubah latar percakapan pada WhatsApp menggunakan foto diri sendiri, foto keluarga, foto idola, dan lain sebagainya. Berikut cara mengubah tema WhatsApp menggunakan foto:

- Buka aplikasi WhatsApp di ponsel kalian

- Klik titik tiga pada bagian pojok kanan atas

- Lalu pilih Setelan

- Pilih Chat

- Kemudian pilih Wallpaper, lalu ubah

- Pilih foto sesuai keinginan untuk dijadikan latar

- Setelah itu tekan Set Wallpaper

3. Cara Mengubah Background di Chatting Tertentu

Cara yang kedua tadi yaitu untuk mengganti latar di percakapan secara keseluruhan. Namun jika kalian ingin mengganti latar pada percakapan tertentu saja, maka kalian bisa melakukannya dengan cara berikut ini:

- Buka aplikasi WhatsApp

- Pilih salah satu chat, kemudian klik ikon titik tiga di bagian pojok kanan atas

- Lalu pilih Wallpaper

- Kemudian pilih wallpaper mana yang ingin digunakan, atau bisa juga menggunakan foto di galeri

- Setelah itu, tinggal tekan Set Wallpaper

Itulah beberapa cara mengubah tema di aplikasi WhatsApp. Semoga bermanfaat.

593