Home Gaya Hidup Sejuknya Mata Air Umbul Mabar

Sejuknya Mata Air Umbul Mabar

Simalungun, Gatra.com - Momen libur lebaran Idulfitri tahun ini selain dipergunakan untuk merajut silaturahmi juga dipergunakan mengunjungi sejumlah objek wisata. Di Provinsi Sumatera Utara (Sumut) cukup banyak objek wisata yang dapat dikunjungi mulai dari Danau Toba, Air Terjun dan sebagainya yang cukup terkenal.

Tapi, tidak ada salahnya menggunakan libur lebaran tahun ini mengunjungi mata air Umbul Mabar yang lokasinya berada di Desa Mariah Bandar, Kecamatan Bandar Kabupaten Simalungun. Bagi yang berada di Siantar, Asahan dan Batubara tidak dapat dengan mudah menjangkau tempat ini. Ditempat ini, wisatawan dapat menikmati sejuknya mata air Umbul Mabar. Selain sejuk, mata air tersebut cukup jernih.

Baca Juga: Pengembangan Bandara Silangit Berdampak Positif Untuk Danau Toba

Untuk menuju ke lokasi tempat wisata air tersebut tidaklah sulit, cukup menggunakan google maps. Tuliskan lokasi tujuan Umbul Mabar Simpang Cavin, google maps akan membawa anda ke lokasi tujuan. Jika dari Kota Medan, jarak yang ditempuh cukup jauh yakni mencapai 113 Km atau jarak tempuh sekitar 2 jam 53 menit dengan mengendarai mobil.

Akses jalan menuju lokasi terutama dari simpang Cavin cukup buruk, banyak jalan berlubang. Selain itu, jalan menuju tempat pemandian hanya tanah dan pasir, sehingga saat hujan jalanan berlumpur. Roda empat tidak bisa mengakses hingga ke tempat pemandian. Namun, warga menyediakan halaman rumahnya menjadi lokasi parkir. Dengan membayar Rp10 ribu, kendaraan anda akan dijaga. Untuk masuk cukup membayar Rp3 ribu per orang saat musim liburan. Sementara Rp2 ribu pada hari biasa. Pengelola menyediakan pondok untuk disewakan dengan bandrol Rp20 ribu.

Baca Juga: Karnaval Sigale Gale Momentum Mengangkat Budaya Samosir

Objek wisata ini masih dikelola masyarakat secara swadaya. Namun segala bentuk kekurangan yang kita temui di tempat ini tidak akan kita persoalkan. Karena lelah akan terobati ketika melihat jernihnya air yang ada di Umbul Mabar. Airnya cukup sejuk dan dingin. Tidak perlu khawatir bagi yang membawa anak-anak, karena ada tempat yang dangkal. Kolam pemandian ini hanya memiliki panjang 30 meter dan lebar 15 meter.

Odisyah, warga sekitar mengaku kolam pemandian Umbul Mabar sudah ada sejak ratusan tahun lalu. Ia bercerita lokasi tersebut semula adalah hutan belantara. "Dulu kan nenek moyang disini mau buka lahan untuk pemukiman penduduk, sebelum itu terlebih dahulu mereka mencari apakah ada sumber mata air, akhirnya ditemukan mata air ini, barulah daerah ini dibuka menjadi pemukiman," katanya, Minggu (9/6).

Baca Juga: Jumlah Wisatawan Danau Toba Diatas 50 ribu

Selain Umbul Mabar, Odi mengaku ada satu lagi tempat mata air yang menjadi kolam pemandian di Kecamatan Bandar yakni berada di Desa Marihat Bandar. "Umbul Talong yang ada di desa Marihat Bandar kolamnya lebih kecil, cuma sama-sama berasal dari mata air, tempatnya sejuk dan airnya jernih," urainya.

Siti Utazmi, salah satu pengunjung di Umbul Mabar mengaku selalu mengunjungi pemandian tersebut. Terlebih disaat berkumpul bersama keluarganya di Dolok Sinomba. Dia dan anggota keluarganya menyempatkan diri datang ke lokasi pemandian. "Anak-anak senang di bawa ke pemandian mata air Umbul Mabar, makanya kalau mudik ke kampung kami selalu singgahkan untuk berwisata," ucapnya.

Reporter : Putra TJ

2822