Home Internasional Kunjungan AS ke Korsel Bincangkan Isu Nuklir Hingga Dagang

Kunjungan AS ke Korsel Bincangkan Isu Nuklir Hingga Dagang

 

AS, Gatra.com - Penasihat keamanan nasional Amerika Serikat (AS) John Bolton bertemu dengan para pejabat Korea Selatan untuk membahas masalah bilateral besar di tengah pertikaian perdagangan Korea Selatan dengan Jepang, menghentikan pembicaraan nuklir dengan Korea Utara, dan sengketa ruang udara regional.

Bolton bertemu dengan Kepala Kantor Keamanan Nasional Korea Selatan, Chung Eui-yong, Menteri Pertahanan, Jeong Kyeong-doo, dan Menteri Luar Negeri, Kang Kyung-wha di Seoul. 

Pembicaraan AS-Korea, sebagaimana dilaporkan Reuters juga mencakup denuklirisasi Semenanjung Korea dan cara memperkuat aliansi Korea Selatan-AS.

"Saya pikir tujuan utama yang kami (AS) miliki, dan saya tahu Anda miliki, adalah untuk menuju dengan aliansi Korsel-AS yang lebih kuat yang sesungguhnya telah menjaga perdamaian di bagian dunia ini (Asia Timur untuk waktu yang cukup lama," kata Bolton sebelum bertemu dengan Kang. 

Kang berterima kasih kepada Bolton atas kepemimpinan AS di berbagai kawasan. "Terutama di Selat Hormuz di Timur Tengah. Saya pikir kepemimpinan Anda yang berusaha menjaga stabilitas di kawasan itu benar-benar perlu dihargai, dan kami juga sepenuhnya mendukung hal itu," kata Kang.

Amerika Serikat telah berusaha untuk memenangkan dukungan sekutu-sekutunya untuk sebuah inisiatif meningkatkan pengawasan jalur pelayaran minyak Timur Tengah yang vital dan ada spekulasi bahwa Bolton mungkin secara resmi akan meminta kontribusi militer Korea Selatan. 

Bolton juga bertemu dengan pimpinan partai oposisi Korea Selatan, Partai Kebebasan Korea Selatan, Kyung Na Kyung-won pada Rabu pagi atas permintaan dari Na.

Na mengatakan pada Bolton tentang pentingnya aliansi Korea Selatan-AS, mengingat insiden wilayah udara oleh pesawat militer Rusia, dan Na juga mengatakan bahwa adanya pembatasan ekspor Jepang tidak membantu hubungan kerja sama trilateral antara Korea, AS dan Jepang. Na tidak menyebutkan jawaban Bolton.

114